Tanah Plengsengan Jembatan Kalang Kec.Pitu
Hujan Semalaman Tanah Amblas
Warta Ngawi - Plengsengan jembatan Kalang Kecamatan Pitu, Ngawi Amblas.(25/3) Penangkis setinggi 5 meter itu sudah tak mampu menahan erosi tanah dan gerusan air yang mengalir di dasar plesengan. Kondisi itu menyebabkan retakan dan Amblasnya tanah sepanjang 6 meter di area pembatas jalan. Karena membahayakan pengendara, oleh warga setempat retakan dan Amblasnya badan jalan itu diberi ranting bambu sebagai tanda peringatan.
“Padahal terkena hujan semalaman, tanah langsung Amblas.”kata sukardi seorang warga sekitar, pada Warta Ngawi.
Kata dia, penyebab Amblasnya tanah, ditengarai konstruksi pondasi plengsengan saat ini menggantung. Dan tanah kawasan rawan banjir ini terbilang labil. Ditambah gerusan air yang mengalir di dasar plesengan terus-menerus. Belum lagi,faktor alam yang sering diterjang banjir, ungkapnya.
Kata dia, penyebab Amblasnya tanah, ditengarai konstruksi pondasi plengsengan saat ini menggantung. Dan tanah kawasan rawan banjir ini terbilang labil. Ditambah gerusan air yang mengalir di dasar plesengan terus-menerus. Belum lagi,faktor alam yang sering diterjang banjir, ungkapnya.
“Kerusakan tanah plengsengan baru tampak sehabis hujan semalaman dua pekan terakhir ini. Menyusul terjangan banjir yang berasal dari aliran sungai Kalang itu sendiri.
Bila tidak segera di benahi Kerusakan Tanah plengsengan tersebut, di khawatirkan bakal merembet ke pondasi jembatan yang bersinggungan langsung. Tentu bisa berakibat fatal pada kondisi fisik jembatan. Untuk itu, kami berharap Dinas Terkait segera membenahi. Sebab, sebagai jalan utama Kecamatan Pitu.”tandasnya. (ah)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar