Minggu, 14 November 2010

DINKES NGAWI Open Defecation Free


                         Dinas Kesehatan Kab.Ngawi
       Pencanangan Open Defecation Free (ODF) Tahun 2013

 WARTA NGAWI Dinas Kesehatan Kab.Ngawi dalam rangka Hari Kesehatan Nasional Ke-46 tahun 2010 ini, di peringati dengan melaksanakan Upacara di halaman kantor Dinkes Ngawi. (12/11). Sebagai Inspektur Upacara langsung dipimpin oleh Bupati Ngawi Bapak Ir.Budi Sulistyono. Juga, upacara diikuti Kadinkes Ngawi Drg.Kusmawan W, Sp.Prosth,M.Si, seluruh Karyawan-karyawati Dinas Kesehatan Kab.Ngawi, Puskesmas se-kab.Ngawi, mahasiswa AKPER Kab.Ngawi dan tamu undangan; camat Pitu, serta beberapa Kepala Desa.
     Selesai Upacara di lanjutkan Pemberian Penghargaan oleh Bupati Ngawi Ir.Budi Sulistyono kepada : Tenaga Kesehatan Teladan tahun 2010, Purna Bhakti Dinkes Kab.Ngawi, Juara I Lomba Safari Husada Saka Bakti Husada ; SBH Pangkalan Puskesmas Geneng, Juara I Bidan Desa Berprestasi 2010; Polindes Sidokerto, Juara I Lomba Poster Kesehatan ; Puskesmas Pitu, Juara I Lomba Desa Siaga Percontohan Kab.Ngawi 2010; Desa Kawu, Puskesmas Gemarang, Juara I Lomba Penyelenggaraan Kesehatan Lingkungan Puskesmas 2010 ; Puskesmas Mantingan, Juara I Lomba Poskesdes Percontohan Kab.Ngawi 2010, Juara I Lomba Ketrampilan kader dalam Jambore Kader 2010, Juara I lomba Penyuluhan Panggung Boneka Jambore Kader 2010.
      “Dengan Melibatkan segenap stakehotders, berkomitmen untuk mencapai status ODF (Open Defecation Free) Buang Air besar Terbuka Gratis dan terwujudnya Kabupaten Ngawi terbebas dari BAB (buang air besar) sembarang tempat tahun 2013 “ Kata sambutan Bupati Ngawi Ir.Budi Sulistyono.
     Sedang di tempat terpisah di jelaskan, pengertian tentang Sanitasi Total bahwa ; semua masyarakat  berhenti BAB sembarang tempat , telah mempunyai dan menggunakan jamban , terbiasa mencuci tangan yang benar dengan sabun ; setelah BAB, menceboki anak, sebelum makan, sebelum memberi makan Bayi, dan sebelum menyiapkan makanan, juga masyarakat telah mengelola, meyimpan air minum dan makanan dengan aman. Jelas kata Kadinkes Ngawi Drg. Kusmawan W, Sp.Prosth, M.Si. (ah)








Tidak ada komentar: